Snippet

SIFAT MATERI - KEKENTALAN GAS

 

Gas juga memiliki kekentalan, tetapi jauh lebih kecil ketimbang cairan. Kalau udara bergerak diatas permukaan, selapis udara tipis yang menempel pada permukaan tidak ikut bergerak dengan udara lainnya. Dapat kita bayangkan udara yang persisi berada dipermukaan terbagi dalam lapisn-lapisan tipis. Setiap lapisan bergerak lebih cepat dari pada lapisan dibawahnya. Luncuran ini menaikkan gesekan kekentalan.

            Ada perbedaan penting antara kekentalan gas dengan kekentalan cairan. Pada cairan daya lekat antar lapisan menimbulkan kekentalan. Daya lekat hampir tidak terdapat dalam kekentalan gas karena jarak antara molekul gas relative lebih jarang daripada antara molekul cairan. Oleh karena itu, kita harus mencari penjelasan lain.

            Lapisan udara yang lebih tinggi melaju lebih cepat dari pada lapisan yang lebih rendah. Sebagai tambahan, dalam gerak maju itu setiap molekul pada setiap lapisan bergerak dengan gerakan acak. Ini disebabkan oleh perpindahan molekul yang begitu bebas antara kedua lapisan. Perpindahan itu memberikan hasil yang sama seperti daya lekat pada cairan. Naiknya suhu gas akan menaikkan gerak acak dan, oleh karena itu, menambah kecepatan perpindahan dan kekentalan.

Leave a Reply